31 December 2012

PENANGGULANGAN BANJIR

sembari menunggu dentangan jam pergantian tahun tidak ada salahnya bila kali ini uli menuangkan aspirasi, pendapat dan opini pribadi uli dalam blog ini. harapan uli semoga tulisan ini dapat berguna bagi pembaca dan semoga dapat menginspirasi tindakan kita di lapangan.


musim penghujan, sudah dapat di pastikan kota besar seperti Jakarta bakalan banjir. berbagai upaya telah di lakukan seperti pengerukan dasar sungai, pembangunan kanal, bendungan, sistem drainase dan pemugaran dinding sungai  namun banjir tetap saja terjadi. apa yang salah atau apakah yang kurang dari upaya penanggulangan banjir yang di tempuh selama ini?  

jalan yang di tempuh selama ini sudah tepat. contohnya pengerukan dasar sungai sangat penting untuk di lakukan. ketika aliran air mengalir bukan hanya air yang di bawa, aliran air juga membawa pasir, batu, ranting dan pastinya sampah. materi-materi ini bila di biarkan akan mengendap di dasar sungai yang lamban laun menumpuk menyebabkan sungai menjadi dangkal. ketikan sungai dangkal, volume air yang besar tidak dapat di bendung oleh sungai sehingga air luber/naik ke permukaan menyebabkan banjir. di samping menyebabkan kedangkalan sungai, pengendapan materi terutama SAMPAH kering seperti PLASTIK menghalangi air merembes kedalam tanah.

namun pengerukan telah dilakukan , banjir masih terjadi. disinilah letak kekurangan dari upaya penenggulangan banjir. yaitu kurangnya kesadaran dan peran aktif masyarakat serta pemerintah dalam pengolahan sampah.

Kenapa Pengelolahan SAMPAH PENTING?

  • sampah menghalangi masuknya/merembesnya air kedalam tanah.
  • sampah menyebabkan aliran air sungai tidak dapat mengalir dengan cepat. hal ini di sebabkan aliran air tersumbat oleh sampah dan menyebabkan genangan air.
  • sampah menyebabkan genangan air. sehingga ketika hujan turun volume air semakin membludak.
dalam hal ini perananan masyarakat sangat penting. apabila masyarakat sadar akan pentingnya membuang sampah pada tempatnya (BUKAN DI SUNGAI) tentu saja hal ini akan sangat membantu mengurangi banjir.


pemerintah juga harus berperan aktif dalam menanggulangi sampah, caranya;
  • berikan tiap desa tempat pembuangan sampah yang mudah di jangkau dapat berupa kotak sampah seperti gambar di atas
  • berikan jadwal yang tetap dalam hal pengambilan sampah. misalnya setiap 1 x dalam sehari sampah dari kotak sampah akan diangkut oleh truk sampah untuk di bawa ketempat pembuangan sampah akhir. hal ini akan membantu mengurangi bau dari kotak sampah
  • letakkan kotak sampah di tempat yang mudah di jangkau. atau tempat - tempat strategis seperti dekat sungai, tanah lapang yang kosong dll (ini akan membantu mereka untuk membiasakan diri membuang sampah pada tempatnya )
  • berikan penyuluhan terus menerus bagi masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya. dan anjuran untuk membersihkan gorong-gorong / saluran air didepan rumah masing - masing. sehingga air tidak tergenang karena tersumbat.
  • berikan Rewards atau berikan satu solusi menguntungkan bagi masyarakat sehingga mereka tertarik untuk memisahkan sampah. contohnya seperti memberdayakan suatu desa untuk membuat sampah basah mereka menjadi pupuk organik/pakan hewan yang bisa menghasilkan materi. pemerintah menyumbangkan alat pengolah sampah organik secara cuma-cuma kepada masyarakat.

* Meniru kebiasaan keluarga saya, kami terbisa mengumpulkan sampah kering kemudian menumpuknya hingga banyak. setelah banyak kami akan memanggil pengepul rosok. pengepul itu akan datang kerumah untuk mengambil sampah kering, kami akan di bayar dengan sejumlah rupiah untuk rosok tersebut. memang bukan jumlah yang banyak namun ada kepuasan bagi keluarga kami. setidaknya kemi mendapatkan sesuatu, memabantu daur ulang, membantu para tukang rosok mengais rejeki. 


  • penormalisasian pinggiran sungai. pemerintah mengalokasikan dana yang besar untuk ganti rugi guna memindahkan pemukiman penduduk dari pinggiran sungai. hal ini nantinya akan membuat pinggiran sungai menjadi lebih teratur dan indah. selain itu penormalisasian pinggiran sungai mempermudah dalam  perawatan dan pemugaran sungai.
  • berikan tanah/lahan untuk resapan air. bisa berupa penanaman pohon sepanjang pinggiran sungai atau pembuatan taman-taman dengan pohon pohon di kota. selain sebagai tempat resapan air untuk mengurangi banjir, lahan yang di tanami pohon ini juga sebagai pembersih polusi kota dan sebagai tempat rekreasi masyarakat. sekali dayung dua, tiga pulau terlampaui.

saya harap tulisan ini dapat berguna bagi siapa pun yang membacanya. walau saya bukan seorang pembesar negara setidaknya saya penerus bangsa yang ingin memberi sedikit masukan untuk negeri tercinta ini
tidak ada salahnya kan untuk mengeluarkan aspirasi  (^.^)v

selamat datang Tahun Baru 2013

selamat sore kawan..
tinggal menghitung jam maka kita akan meninggalkan tahun 2012 dan memasuki tahun baru 2013.

well uli mayang berharap banyak banget buat tahun 2013 ini, harapannya agar uli mayang bisa lebih baik dari tahun lalau.
banyak kenangan di tahun 2012 dari yang sedih hingga bahagia, uli percaya semua yang terjadi di tahun lalu merupakan salah satu proses yang harus di jalani untuk mencapai hari depan yang lebih baik.


rencananya malam ini akan ada acara makan - makan di rumah uli seperti tahun lalu, sayang nya para sohib pada balik ke habitat masing - masing, riku kembali ke jogja karena ujian semester, miyu ada di blitar, aya ada acara dengan keluarga, abang hana dan iyah masih di jember dan kacang berkumpul dengan keluarga di jombang. pacar uli mayang pun lagi piket di surabaya.
yah sudah lah... toh berkumpul dengan keluarga juga menyenangkan.

sebelum lupa uli mayang mau mengucapkan SELAMAT TAHUN BARU 2013
semoga di tahun yang baru kita semua dapat berbahagia dan mencapai semua impian kita, amin
happy new year!

salam sayang

uli mayang 


23 December 2012

Bros Bunga yoyo / yoyo flower bross

seperti judul diatas hari ini uli mayang mau memberi tutorial untuk membuat kreasi bunga yoyo. yoyo merupakan cara menjahit yang memiliki ciri khas adanya ruang dan kerutan pada hasilnya. Ada tiga cara membuat yoyo yaitu;

  1. kain di potong berbentuk lingkaran dan di jahit mengelilingi.
  2. kain di potong berbentuk lingkaran kemudian di lipat menjadi setengah lingkaran dan di jahit mengelilingi.
  3. kain di potong berbentuk persegi dan di jahit mengelilingi
pada kesempatan kali ini uli mayang akan menggunakan pola lingkaran penuh yang di jahit mengelilingi. bros yang uli mayang akan buat terdiri dari 5 kelopak. tapi pertama siapkan bahan-bahan dan peralatan yang kita butuhkan.

Bahan - bahan

  • kain katun/ perca/satin (bebas)
  • kain flanel
  • benang
  • manik-manik (montai-montai) / kancing 
  • lem lilin
  • kertas karton
  • peniti
  • dacron

peralatan

  • gunting
  • jarum
  • pistol untuk lem lilin
  • jangka/apa pun yang bisa membentuk lingkaran

masuk ke step by step pembuatan bros bunga yoyo.

  • Buat lingkaran pada kertas karton menggunakan jangka. kemudian 
  • gunting mengikuti garis, nah kertas karto ini yang akan kita jadikan mal/patokan ukuran untuk lingkaran2 lainnya. kalau punya uli myang diameter lingkarannya 6,7cm.
  • Mal kemudian di jiplak pada kain, dan digambar sesuai pola dari mal. kemudian kain di gunting sesuai garis. (buat sebanyak 5 lembar potongan kain) untuk lebih jelasnya lihat pada gambar 2.
  • Lipat tepi kain lingkaran kemudian di jahit jelujur hingga kembali pada titik awal jahitan, setelah itu masukkan dakron dan  tarik benang hingga siset dan kerutan terlihat jelas. kemudian matikan jahitan dengan menginkatnya. lakukan hal yang sama pada sisa lembar kain lainya (lihat gambar 3)
  • nah bentuk seperti ini lah yang disebut yoyo. saat ini kita telah memiliki 5 buah kelopak bunga yoyo. jahit setiap kelopak hingga membentuk lingkaran. lihat gambar 4 dan 5.
  • kemutian sulam manik-manik pada kain flanel. bentuk manik2 tersebut berbentuk lingkaran. lihat gambar 6

  • kemudian rekatkan manik-manik pada bagian tengah dari lingkaran kelopak yoyo dengan menggunakan lem lilin. jadilah bunga yoyo yang cantik. (gambar 7 dan 8) 
  • langkah terakhir, dengan menggunakan lem lilin rekatkan peniti/bros pada bagian belakang bunga yoyo.


Bros bunga yoyo atau yoyo flower bross siap dipakai :)

selamat mencoba....



inspiration : handmadeby kikols