09 January 2020

review Y.O.U makeup The Simplicity Love You Tint 03 Strawberry Sorbet

hy cantyk
review-Y.O.U-makeup-The-Simplicity-Love-You-Tint-03-Strawberry-Sorbet


saya suka dengan segala sesuatu yang heboh menikmati proses ulas - mengulas pewarna bibir hingga paripurna tapi berkat kesibukan baru sebagai emak - emak siaga dua puluh empat jam, jadi simpel adalah keharusan saat ini. saya suka bibir berwarna terang tapi tidak repot makanya liptint jadi pilihan utama belakangan ini. Kakak ipan mulai masuk sekolah tahun ini, ya cuma kupuk bawang sich sekolah ikut - ikutan alias titipan di PAUD. buat kalian yang belum tau, pagi nya emak itu super rempong tapi tetap harus jaga penampilan demi harkat martabat "beauty blogger ecek ecek" oke langsung saja review Y.O.U makeup The Simplicity Love You Tint 03 Strawberry Sorbet.

Packaging
terbuat dari bahan plastik tebal jadi aman kalau terjatuh. bentuk packagingnya menurut saya termasuk bagus terlihat mewah seperti kaca bening. kemasan packagingnya cuma ada tulisan putih di botol dan tutup nya saja. mungkin karena saya terbiasa dengan emina liptint jadi menurut saya ukurannya Y.O.U termasuk jumbo besar. isi Tint ini 6g. buka dan tutup nya sama dengan rata - rata liptint di pasaran di putar saja tutup ulir nya, nanti tutupnya sudah sekalian dengan aplikator untuk memulas ke bibir. aplikatornya termasuk lembut dan lenturmudah untuk digunakan.

02 January 2020

Akhir tahun 2019 dan awal tahun 2020 jatuh sakit

Hy Semua selamat tahun baru 2020 ya.  Uli pengen mengabadikan akhir tahun dan awal tahun ini di blog sebagai kenang-kenangan dan cerita. Saya yakin nanti bakalan ada jamannya saya lupa dengan kejadian ini. So let me write about it. Di mulai pada bulan November kami menghabiskan banyak dana ke dokter karena flu dan ingus Ipan yang tidak berhenti henti. Diagnosis dokter si Ipan alergi dingin. 

Nah puncaknya di bulan Desember tanggal 23 saya di rumah cuma berdua dengan baby kaivan. Nenek ipan pergi ke Jakarta. Kami berdua jaga rumah karena nenek sedang ngedak dapur. Ada tukang. Nah malam hari itu tanggal 23 Ipan muntah muntah seharian muntah muntah. Berhubung hari Minggu saya jadi bingung mau kemana? Dokter praktek pada libur. Ke IGD pun tidak berani. Nanti siapa yg jaga Ipan waktu saya ngurus daftar dan lain lainnya. Pokok nya bingung saya. 

Foto 01 Januari 2020 pagi hari bangun tidur

Akhirnya di rumah saja, Ipan panas sekali badannya. Akhirnya saya pikir satu hari tidak makan tidak makan dan minum susu sepertinya tidak bahaya. Yg penting tidak muntah.  Yang penting tidak dehidrasi minum air putih. Alhamdulillah satu malam kami bertahan tidak makan minum dan panas.